Menampilkan Lirik Lagu di Dekstop Ubuntu

Sebelumnya saya sudah pernah membahas tentang memutar musik sekaligus liriknya tapi kali ini berbeda dengan postingan terdahulu.  Bagi Anda yang memiliki hobby karoke, aplikasi yang satu ini wajib terinstall di komputer atau laptop Anda.
OSD Lyrics adalah sebuah aplikasi yang dapat menampilkan lirik sebuah lagu yang sedang diputar di Ubuntu Linux, layaknya berkaroke ria. Cara kerja aplikasi ini yaitu dengan mendownload lirik melalui internet, kemudian jika ditemukan lirik tersebut akan lansung ditampilankan di Desktop. OSD Lyrics sendiri telah mendukung beberapa pemutar musik di Ubuntu Linux antara lain :
  • Audacios
  • Amarok
  • Bashee
  • Exaile
  • Rythambox

Anda ingin mencobanya ? Silahkan ikuti beberapa tahapan instalasi dan penggunaan aplikasi ini ;


Pertama buka Terminal, Application > Accessories > Terminal. Ketikan peritah berikut :



sudo add-apt-repository ppa:osd-lyrics/ppa


Kemudian install aplikasi OSD Lyrics dengan mengetikkan perintah :



sudo apt-get update && sudo apt-get install osdlyrics


Tunggu sampai proses instalasi selesai. Terlebih dahulu jalankan pemutar musik kesukaan Anda, disini saya menggunakan Audacios. Selanjutnya aktifkan OSD Lyrics pilih Application > Sound & Video > OSD Lyrics. 




Pengaturan lebih lanjut aplikasi ini silahkan lihat pada Panel sebelah kanan atas. 


Berikut beberapa hasil screenshoot Desktop Ubuntu menggunakan pemutar musik Audacios ditambah dengan OSD Lyrics. 





Selamat mencoba...
Maanfaatkan komputer Anda sebagai media hiburan :)



Referensi : 

0 komentar:

Post a Comment