Instalasi USB Modem HSDPA Huawei E220 di Ubuntu

Pada kesempatan ini saya akan sharing sedikit pengalaman bagaimana instalasi modem huawei E220 pada ubuntu hardy. Setelah mendapat petunjuk dari ubuntu forum dan sempat gagal akibat terbalik memasukkan SIM card :D, pada akhirnya berhasil juga.Pada system ubuntu sendiri secara default telah menyertakan aplikasi untuk menggunakan modem tapi masih berbasis commandline.Untuk memudahkan anda juga dapat menginstall aplikasi tambahan seperti gnome-ppp atau kppp.

Berikut ini adalah langkah-langkah konfigurasi usb modem huawei E220 yang saya coba:

Instalasi menggunakan wvdial

1. Colokkan usb modem huawei E220 pada PC atau laptop.

2. Buka Terminal, ketik perintah lsusb. perintah ini untuk mengecek apakah usb modem sudah dideteksi oleh ubuntu.

hadinux@hadinux-laptop:~$ lsusb

hasilnya :

Bus 003 Device 005: ID 13fe:1d00 Kingston Technology Company Inc. DataTraveler 2.0 1GB Flash Drive
Bus 003 Device 001: ID 0000:0000
Bus 002 Device 001: ID 0000:0000
Bus 001 Device 005: ID 12d1:1003 Huawei Technologies Co., Ltd. E220 HSDPA Modem
Bus 001 Device 003: ID 05e3:1205 Genesys Logic, Inc. Afilias Optical Mouse H3003
Bus 001 Device 001: ID 0000:0000
hadinux@hadinux-laptop:~$

hasil diatas dapat kita lihat bahwa system ubuntu telah mendeteksi modem huawei.

3.Kemudian lanjutkan dengan mengetik perintah berikut :

hadinux@hadinux-laptop:~$ sudo wvdialconf /etc/wvdial.conf
password for hadinux: (masukkan password anda)
hasilnya seperti ini :

Editing `/etc/wvdial.conf'.

Scanning your serial ports for a modem.

Modem Port Scan<*1>: S0 S1 S2 S3
WvModem<*1>: Cannot get information for serial port.
ttyUSB0<*1>: ATQ0 V1 E1 -- OK
ttyUSB0<*1>: ATQ0 V1 E1 Z -- OK
ttyUSB0<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 -- OK
ttyUSB0<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 -- OK
ttyUSB0<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 -- OK
ttyUSB0<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0 -- OK
ttyUSB0<*1>: Modem Identifier: ATI -- Manufacturer: huawei
ttyUSB0<*1>: Speed 9600: AT -- OK
ttyUSB0<*1>: Max speed is 9600; that should be safe.
ttyUSB0<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0 -- OK
WvModem<*1>: Cannot get information for serial port.
ttyUSB1<*1>: ATQ0 V1 E1 -- OK
ttyUSB1<*1>: ATQ0 V1 E1 Z -- OK
ttyUSB1<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 -- OK
ttyUSB1<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 -- OK
ttyUSB1<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 -- OK
ttyUSB1<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0 -- OK
ttyUSB1<*1>: Modem Identifier: ATI -- Manufacturer: huawei
ttyUSB1<*1>: Speed 9600: AT -- OK
ttyUSB1<*1>: Max speed is 9600; that should be safe.
ttyUSB1<*1>: ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0 -- OK

Found a modem on /dev/ttyUSB0.
Modem configuration written to /etc/wvdial.conf.
ttyUSB0: Speed 9600; init "ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0"
ttyUSB1: Speed 9600; init "ATQ0 V1 E1 S0=0 &C1 &D2 +FCLASS=0"

Hasilnya bisa saja berbeda di PC/ laptop anda,yang perlu kita ketahui dari informasi ini yaitu posisi modem kita.( Found a modem on /dev/ttyUSB0).

4. Setelah itu kita konfigurasi file wvdialnya seperti berikut.

hadinux@hadinux-laptop:~$ sudo gedit /etc/wvdial.conf
konfigurasi berikut khusus bagi pelanggan lintasarta, sesuaikan dengan operator anda.



5.Kemudian save konfigurasi wvdial tersebut.

6.Untuk mencobanya ketikan perintah berikut di terminal.

hadinux@hadinux-laptop:~$ wvdial hsdpa

Selesai. Sekarang anda bisa mencobanya,dengan mengetikan perintah tersebut pada terminal. Untuk memutuskan koneksi internet, tekan shortcut ctrl+c pada terminal

Instalasi menggunakan Gnome-PPP

Bagi anda yang ingin menggunakan aplikasi berbasis GUI, ikuti langkah-langkah berikut:

1.Install gnome-ppp melalui synaptic package manager atau buka terminal ketik perintah
“sudo apt-get install gnome-ppp”.

2.Star gnome-ppp, pilih Applications>Internet>GNOME PPP

3.Pilih Setup, untuk pengaturan lebih lanjut.



4.Kemudian klik Detect, untuk mengetahui modem sudah terpasang atau blum dan close.



5.Masukkan Username,Password, dan Phone Numbernya.



6.Klik Connect, dan tunggu beberapa menit sampai proses dialing selesai.Untuk mengetahui status dialing klik Log.



7. Modem telah terkoneksi, untuk memutuskan koneksi klik Disconnect



Semoga bermanfaat.


Referensi :

http://ubuntuforums.org/showthread.php?t=843973
http://worldofazzurri.wordpress.com/?p=14

7 komentar:

Anonymous said...

Apakah sama dgn usb modem- vodafone? Akan sy coba
Thanks infonya mas..

Unknown said...

wah itu saya kurang tau soalnya gak punya he.he..ini aja modemnya punya orang :D
iya sama-sama semoga bisa membantu

Anonymous said...

Tks atas infonya. Saya akan coba, saya adalah pemula pengguna linux. Kebetulan juga barusan langganan 3G indosat yang hanya bisa digunakan pada windows microsoft.

hadinux said...

yups sama-sama :D. sama saya juga masih baru ni di linux he..he... selamat mencoba klau ada masalah jangan ragu-ragu bertanya :D

Ai said...

wah ok neh boleh dicoba.........btw mas ada yg untuk sierra wireless aircard 881u ga ya?
nb: saya newbe in ubuntu 8.10
email: hartono.kusbandi@gmail.com
ym : ai_oks

thx

hadinux said...

wah saya gak punya tuh itupun minjem punya orang :D hehe klau mau dipinjamin bisa tak oprek hehehe

yudapangestu said...

thank's mas atas info nya....
lo ada lagi share ya... :)

Post a Comment