Mengatasi Problem Sound Ubuntu 8.04 Pada Lenovo Seri Y410


Dua hari yang lalu, ada seorang temen saya yang baru mencoba ubuntu 8.04 di Laptop Lenovo Y410, setelah selesai instalasi awalnya baik-baik saja, semua hardware secara keseluruhan dideteksi oleh ubuntu. Tapi dia sedikit kecewa ternyata hardware audionya tidak berkerja alias diam membisu. Kemudian dia minta bantuan saya bagaimana cara mengatasinya, saya sih senang-sengang saja apalagi ini hal baru, jadi sekalian ngoprek deh he..he..
Setelah mencoba searching di google, akhirnya saya menemukan masalah mengapa soundnya tidak bekerja dan bagaimana cara mengatasinya. Ternyata driver alsa bawaan ubuntu 8.04 tidak mengenali dengan baik hardware audio dari Lenovo seri Y410, oleh karena itu kita harus menggunakan update driver alsa terbaru dengan cara mengcompilenya secara manual. Pada saat itu saya menggunakan alsa-driver-1.0.16.tar.bz2. Pada saat mencoba langkah-langkah dibawah ini, saya terkoneksi langsung dengan internet.

Berikut langkah-langkah yang saya coba antara lain ;

1.Pertama buka terminal dan install beberapa paket pendukung berikut :
sudo apt-get install build-essential
sudo apt-get install po-debconf
sudo apt-get install debhelper
sudo apt-get install quilt
sudo apt-get install libc6-dev

2.Selanjutnya Download dan ekstrak script ini y410_sound, setelah itu jalankan script tersebut dari terminal seperti berikut :
-------------------------------------------------
chmod +x y410_sound.sh
sudo ./y410_sound.sh
--------------------------------------------------
script ini akan otomatis dijalankan dan membutuhkan waktu beberapa menit untuk mendownload alsa-driver terbaru dan semua paket yang dibutuhkan kemudian mengcompilenya. Jadi harap bersabar :D

3.Setelah selesai proses di atas, restart Ubuntu anda dan sekarang dengarkan music kesukaan anda.


Referensi :
http://windhyrosmantyo.blogspot.com/2008/08/recently-i-managed-to-replace-my-old.html
http://jaux.net/2008/04/27/solution-to-lenovo-y410-sound-problem-ubuntu-804/

9 komentar:

Unknown said...

bang hadi Mengatasi Problem Sound Ubuntu 8.04 Pada acer seri 4720z gmn?

hadinux said...

hmm emangnya soundnya kenapa n masalahnya apa ni? bisa di jelaskan sedikit :D
Temen saya juga pakek Acer 4720z tapi sepertinya sebelumnya soundnya gak ada masalah tu, tapi tadi pagi tiba2 ada masalah gitu cuma blum tau apa masalahnya karena blum sempat diliat, ntar malam mau di oprek dulu:D nanti klau udah berhasil tak kabarin lagi ok.

hadinux said...

oya mungkin bisa dicoba cara ini,pertama buka terminal kemudian ketik perintah beikut :
$ sudo gedit /etc/modprobe.d/alsa-base

Masukkan baris ini dan kemudian save.
options snd-hda-intel model=acer
Skrang coba reboot ubuntunya,semoga berhasil :D

hadinux said...

oya mungkin bisa dicoba cara ini,pertama buka terminal kemudian ketik perintah berikut :
--------------------------------------
$ sudo gedit /etc/modprobe.d/alsa-base
--------------------------------------

Masukkan baris dibawah ini dan kemudian save.
--------------------------------
options snd-hda-intel model=acer
---------------------------------
Skrang coba reboot ubuntunya,semoga berhasil :D

Unknown said...

bang hadi makasi ya da bisa neh.
da lancar bnget neh
makasi banyak ya bang.

Unknown said...

bang hadi Mengatasi Problem Sound Ubuntu 8.04 Pada pc lenovo thinkcentre gmana ya...

thanks

hadi said...

wah klau lenovo thinkcentre blum pernah coba nih :D udah coba cara diatas blum ?? oh iya klau boleh tau spek komputernya gimna ya :-/

beni said...

saya punya notebook hp pavilion dv2 1003ax mas..
dan saya sudah install ubuntu 9.04, kenapa yah suaranya gak muncul alias gak keluar mas?

hadinux said...

@beni : hmm kira-kira boleh tau hasil "lspci" nya ? soalnya saya belum pernah menginstal Ubuntu pada laptop merek tersebut.

Post a Comment