Upgrade Compiz Fusion menjadi versi 0.7.6 on Ubuntu 8.04


Effect Cylider

Sejak rilis Ubuntu 8.04, ternyata Compiz Fusion juga telah keluar versi 0.7.6 tetapi tidak disertakan secara default di Ubuntu 8.04. Compiz Fusion yang dipaketkan bersama ubuntu hardy yaitu versi 0.7.4. Apa yang baru di Compiz Fusion 0.7.6 ? Tidak seperti sebelumnya pada versi ini telah di tambahkan beberapa plugin baru.Tentunya setelah anda mengupgrade compiznya, maka pada Jendela Compizconfig Setting Manager bagian Effects terdapat menu baru yaitu Cube Reflection and Deformation.



Ok sekarang kita mencoba bagaimana cara mengupgradenya?

Langkah Pertama (Masukkan SourceList Repository Compiz Fusion)
Buka System->Administration-Software. pilih Tab Third-Party Software dan klik Add.
setelah muncul APT line, isi kan sourcelist dibawah dan klik Add Source.
-----------------------------------------------------
deb http://ppa.launchpad.net/compiz/ubuntu hardy main
-----------------------------------------------------

Close Sotfware Source dan selanjutnya pilih reload.

Langkah Kedua (Instal Compiz Fusion)
Buka Terminal ketik perintah berikut:
-----------------------------------------------------------------------------
hadinux@hadinux-laptop:~$ sudo apt-get install compiz
hadinux@hadinux-laptop:~$ sudo apt-get install compizconfig-settings-manager
-----------------------------------------------------------------------------
Selanjutnya tunggu sampai proses selesai.

Setelah semua selesai, Kini saatnya anda mengexplorasi effects baru Compiz Fusion. Buka Compizconfig Setting Manager centang pilihan Effect Cube Reflection and Deformation. Pada Cube Reflection and Deformation->Deformation, anda bisa memilih cylider atau sphere.



Putar Desktop Ubuntu anda tekan Ctrl+Alt secara bersamaan dan klik button left mouse dan drag sekukanya.


Effect Sphere

Referensi :
http://tombuntu.com/index.php/2008/07/25/upgrade-to-the-latest-compiz-fusion-release/

0 komentar:

Post a Comment